Ads 720 x 90

Persiapan sebelum mengikuti airdrop bitcoin

Ada baiknya pada saat akan memulai program airdrop bitcoin perlu dipersiapkan terlebih dahulu hal-hal yang biasa dibutuhkan untuk mengikuti program airdrop bitcoin.

Memang biasanya, hal-hal apa saja sih yang biasa dibutuhkan untuk ikut berpartisipasi dalam program airdrop bitcoin?

Airdrop Bitcoin
Persiapan Airdrop Bitcoin
Sebelum menjawab pertanyaan diatas, Saya berasumsi Pembaca sudah mengetahui mengenai istilah tentang airdrop, bagi yang baru terjun ke dunia mata uang virtual dan masih awam dengan yang namanya airdrop didunia aset kripto mungkin link dibawah ini dapat memberikan sedikit informasi untuk Anda mengenai apa itu Airdrop.


Hal-hal yang biasanya diminta pada saat berpartisipasi dalam program airdrop sebenarnya tidak sulit, namun perlu dipersiapkan terlebih dahulu guna memudahkan pada saat situs-situs penyelenggara airdrop membutuhkannya. Berikut dibawah ini hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk mengikuti program airdrop.

  • Mempersiapkan alamat email untuk registrasi pada situs penyelenggara airdrop.
  • Mempersiapkan akun media sosial, seperti : Telegram, Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn, Youtube, Bitcointalk. Akun-akun medsos ini, akan digunakan untuk mengikuti program airdrop bitcoin. Biasanya untuk medsos Telegram kita hanya bergabung dalam grup telegram situs penyelenggara airdrop. Youtube, Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn digunakan hanya untuk memberikan informasi link user profile dari medsos tersebut kepada situs penyelenggara airdrop.
  • Mempersiapkan wallet virtual ERC-20. Wallet ini berfungsi untuk menerima mata uang virtual cryptocurrency apabila tugas-tugas yang diberikan dari situs penyelenggara airdrop telah selesai dilakukan. Untuk membuat wallet virtual erc-20, Saya biasanya menggunakan wallet dari MyEtherWallet.
  • Persiapan yang satu ini bersifat opsional, kadang ada juga situs penyelenggara program airdrop menyaratkan agar pada dompet virtual (wallet erc-20) sedikitnya menyimpan mata uang virtual minimal 0.001 ETH.
  • Persiapan berikutnya, yakni minimal mempunyai 2 (dua) atau 4 (empat) orang sahabat yang dapat diajak untuk ikut serta dalam program airdrop.
Hal-hal yang telah di tuangkan diatas tidak bersifat mutlak dan harus ada, situs-situs penyelenggara airdrop terkadang ada juga yang memberikan persyaratannya dengan mudah untuk mengikuti program airdrop. Namun, umumnya persiapan diatas merupakan hal-hal yang paling sering ada dalam salah satu persyaratan untuk mengikuti program airdrop. Sekian, semoga pembahasan tentang hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk mengikuti program airdrop bitcoin dapat bermanfaat bagi pembaca. Terimakasih.



Related Posts

Post a Comment