Ads 720 x 90

Apa Itu AIRDROP?

Airdrop merupakan salah satu metode promosi cryptocurrency guna menjaring pengguna baru dengan cara mendistribusikan cryptocurrency kepada penggunanya secara gratis bagi yang telah menyelesaikan beberapa tugas yang diberikan oleh pihak pengembang cryptocurrency.

Tugas-tugas yang terdapat pada metode Airdrop seperti mendaftar/membuat akun baru pada platform yang telah disediakan oleh pihak pengembang cryptocurrency, bergabung di salah satu grup pengembang cryptocurrency pada situs jejaring sosial dan lain sebagainya, tidaklah terlalu sulit bagi pengguna baru untuk ikut berpartisipasi dalam Airdrop tersebut.

Airdrop
Apa itu Airdrop?
Airdrop diselenggarakan oleh perusahaan pengembang cryptocurrency untuk memperkenalkan proyek cryptocurrency baru kepada masyarakat secara luas. Perusahaan pengembang cryptocurrency akan menentukan kapan dimulai dan berakhirnya Airdrop dengan meng-informasikan melalui beberapa situs web/platform cryptocurrency. Sebagai contoh, dibawah ini merupakan list/daftar situs perusahaan pengembang cryptocurrency yang menyelenggarakan airdrop :
  • https://airdrops.io/
  • https://icomarks.com/
  • https://www.airdropbob.com/
  • https://airdropalert.com/
Beberapa perusahaan pengembang cryptocurrency yang menyelenggarakan airdrop, biasanya untuk cryptocurrency yang didistribusikan kepada penggunanya dapat berupa Coin atau Token. Perbedaan Coin dan Token pada cryptocurrency cukup mudah untuk dipahami, secara garis besar Coin merupakan jenis cryptocurrency yang memiliki platform tersendiri, dalam hal ini contohnya yakni : Bitcoin memiliki platform blockchain Bitcoin sendiri sedangkan Token dapat dikatakan menumpang pada platform lain. 

Setiap perusahaan pengembang cryptocurrency akan memberikan coin atau token secara gratis kepada pengguna baru/lama bagi yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan Airdrop dan menyelesaikan beberapa tugas yang diberikan. Cryptocurrency akan dikirimkan ke dompet (wallet) digital pengguna masing-masing. 

Mendapatkan cryptocurrency dengan mudah baik itu Coin atau Token secara gratis, Airdrop merupakan salah satunya yang dapat Anda ikuti, walaupun ada cara lain yang dapat dilakukan untuk mendapatkan cryptocurrency seperti ico (initial coin offering), bounty dan lain sebagainya. Namun, perlu juga diperhatikan bahwa tidak semua perusahaan pengembang cryptocurrency mendistribusikan Coin atau Token kepada penggunanya.

Untuk mengetahui apakah perusahaan pengembang cryptocurrency yang menyelenggarakan Airdrop benar-benar mendistribusikan Coin atau Token kepada penggunanya tidaklah mudah. Semua itu dikembalikan lagi kepada pengguna masing-masing untuk mendapatkan cryptocurrency secara gratis melalui Airdrop apakah akan ikut berpartisipasi atau tidaknya.


Related Posts

Post a Comment